MANUSIA DAN CINTA KASIH
Manusia adalah makhluk sosial yang senantiasa membutuhkan orang lain, oleh karena itu manusia senantiasa membutuhkan interaksi dengan manusia yang lain.
Manusia adalah makhluk hidup yang memiliki akal dan perasaan, dari perasaan itu ada rasa cinta kasih dalam diri manusia.
Cinta adalah rasa sangat suka atau sayang (kepada) ataupun rasa sangat kasih atau sangat tertarik hatinya.
Sedangkan kata kasih artinya perasaan sayang atau cinta kepada atau menaruh belas kasihan. Oleh karena itu, cinta kasih dapat diartikan sebagai perasaan suka(sayang) kepada seseorang yang disertai dengan menaruh belas kasihan.
Macam-macam cinta itu ada banyak yaitu contohnya:
Cinta terhadap Tuhan
Cinta kepada diri sendiri
Cinta sesama manusia
Cinta keibuan
Cinta kebapakan
Cinta dan kasih adalah suatu perasaan yang dirasakan manusia terhadap seseorang/sesuatu. Cinta memegang peranan penting dalam kehidupan manusia, sebab cinta merupakan landasan dalam kehidupan pernikahan,berkeluarga dan mendidik anak, hubungan dengan masyarakat dan hubungan dengan manusia lain.
Dan cinta adalah pengikat yang kokoh antara manusia dengan Tuhannya sehingga manusia menyembah Tuhan dengan ikhlas mengikuti perintah-Nya dan berpegang teguh pada syariat-Nya.
Dari perasaan cinta dan kasih timbul rasa ingin memberi, timbul rasa bahagia dan menghormati. Dengan cinta dan kasih manusia bisa hidup dengan damai. Cinta dan kasih adalah perasaan yang positif.